BNews, Buntok – Wakil Ketua I DPRD Barsel Hj Nyimas Artika mengatakan, masyarakat di Kabupaten Barito Selatan harus bisa lebih menghayati hari kemerdekaan RI ke-77 yang jatuh pada tanggal 17 Agustus 2022 ini.
Sebab dengan menghayati hari kemerdekaan RI, maka masyarakat dianggap telah menghormati jasa-jasa para pahlawan yang telah gugur di medan juang dalam memperebutkan kemerdekaan bangsa ini dari tangan para penjajah.
“Oleh karena itu mari kita hayati hari kemerdekaan itu dengan mengisi pembangun dan menjaga hasil pembangunan yang telah dilaksanakan,” kata Nyimas Artika kepada wartawan, usai mengikuti peringatan Hut ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia, di halaman kantor Bupati Barsel, Rabu (17/8).
Politisi Partai Golkar Barsel itu mengatakan, sebagai bangsa yang besar, sangat diharapkan pula masyarakat selalu mempunyai semangat yang besar dalam meneruskan perjuangan para pahlawan, pastinya dengan melakukan hal-hal yang sifatnya positif.
Karena dengan melakukan hal-hal yang positif, maka negara kesatuan, terlebih daerah yang berjuluk Dahani Dahanai Tuntung Tulus yang tercintai ini mensejajarkan dengan bangsa-bangsa maju di dunia.
Disaat menjelang hari kemerdekaan setiap tahunnya, masyarakat Barsel memang sudah terlihat begitu menghayati dan menghargainnya, terbukti dari sejumlah kegiatan lomba atau kegiatan apa saja, yang dianggap bisa menyemarakan suasana menjelang diperingatinya Hut RI.
Dan bukti kepedulian masyarakat Barsel untuk memeriahkan Hut RI itu, ditandai dengan pemasangan umbul – umbul, baik di depan perkantoran atau di tempat-tempat umum, bahkan tidak ketinggalan bendera merah putih pun tetap dipasang depan rumah warga.(riz)