BNews. Buntok – Dalam rangka memperingati Hari Amal Bhakti Kementerian Agama Kabupaten Barito Selatan menggelar berbagai macam kegiatan, diantaranya kegiatan turnamen olahraga, senam berkebaya, solidaritas sosial kemanusiaan dan kegiatan lainnya.
Senin, 11 Desember 2023 dilaksanakan lomba senam berkebaya yang dilaksanakan oleh Dharma Wanita Kementerian Agama Barsel. Kegiatan tersebut didahului dengan upacara di halaman Kantor Kementerian Agama.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Barito Selatan H. Arbaja mengatakan kegiatan senam berkebaya atau memakai kebaya ini diprakarsai oleh ibu-ibu Dharma Wanita Persatuan Kementerian Agama Kabupaten Barito Selatan di awal tahun 2021 yang laludi MTsN Barito Selatan jadi sudah 3 tahun berturut-turut. Itu adalah titik awal dilaksanakannya senam berkebaya ibu-ibu Dharma Wanita Persatuan Kementerian Agama.
“Hari ini ada tiga rangkaian kegiatan yang pertama rangkaian kegiatan Hari Amal Bhakti Kemenag, yang kedua Hari Ibu dan yang ketiga Dharma Wanita Persatuan. Jadi ada dua kegiatan ibu-ibu, Hari Ibu dan Dharma Wanita. Jadi sangat wajar kalau hari ini hari yang spesial buat ibu-ibu”, ujar H. Arbaja.
Sementara itu Ketua Panitia H. Suriansyah dalam laporannya mengatakan ada beberapa kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Amal Bakti ini antara lain turnamen olahraga antar ASN lingkup Kementerian Agama dan lomba diantaranya lomba senam berkebaya. Kemudian kegiatan solidaritas sosial kemanusiaan.
Selanjutnya upacara pada tanggal 3 Januari 2024 dilanjutkan dengan ziarah dan tabur bunga. Selain itu ada parade jalan sehat kerukunan pada tanggal 7 Januari 2024. Kemudian syukuran dan penyerahan penghargaan kepada ASN, P3K dan dan PPNPN serta pramu bhakti yang berdedikasi dan inovatif. (rud)